Rumah Sakit Medina

Perawatan Pasca Operasi Caesar

oleh Medina Hospitals

Hallo Sahabat Medina 😊

Operasi caesar mungkin sudah selesai, tapi perjuangan Bunda belum berakhir! Setelah melahirkan dengan operasi, tubuh butuh waktu dan perhatian ekstra untuk kembali pulih. Tidak sedikit ibu yang merasa bingung, β€œHarus gimana sih biar luka cepat sembuh dan bisa beraktivitas seperti biasa?”

Tenang, Bunda tidak sendirian! Yuk, kita bahas cara merawat diri setelah operasi caesar supaya pemulihan lebih nyaman dan optimal.

1. Jangan Angkat Beban Berat (Selain Bayi, Tentu Saja!)

Setelah operasi, otot perut masih dalam tahap pemulihan. Sebaiknya hindari mengangkat beban berat selain bayi. Kalau bisa, minta bantuan pasangan atau keluarga untuk pekerjaan rumah yang berat, ya!

2. Jaga Luka Tetap Bersih dan Kering

Luka operasi harus tetap bersih dan kering agar cepat sembuh dan terhindar dari infeksi. Biasanya dokter akan menyarankan cara membersihkannya, seperti cukup dengan air hangat dan dikeringkan perlahan menggunakan kain bersih. Hindari menggosok area luka terlalu keras.

3. Jangan Takut Bergerak, Tapi Jangan Berlebihan!

Memang terasa nyeri saat pertama kali mencoba bangun dari tempat tidur, tapi justru bergerak pelan-pelan bisa membantu mempercepat pemulihan. Cobalah jalan ringan di rumah agar sirkulasi darah lancar dan risiko penggumpalan darah berkurang.

4. Perhatikan Pola Makan dan Minum

Bunda butuh asupan gizi yang baik agar luka cepat pulih. Perbanyak protein, sayur, dan buah untuk mempercepat regenerasi sel. Jangan lupa minum air putih yang cukup agar tubuh tetap terhidrasi dan mencegah sembelit (karena mengejan bisa bikin perut makin tidak nyaman!).

5. Istirahat yang Cukup

Tidur mungkin terasa sulit dengan bayi yang sering bangun di malam hari, tapi cobalah mencuri waktu istirahat saat anak tidur. Tubuh yang cukup istirahat akan lebih cepat pulih.

Kalau luka terasa sangat nyeri, bengkak, kemerahan, atau keluar cairan yang tidak biasa, jangan ragu untuk segera berkonsultasi ke dokter. Lebih baik dicek lebih awal daripada terlambat, kan? segera lakukan konsultasi medis untuk deteksi dini. Rumah Sakit Medina siap membantu dengan pemeriksaan yang tepat.


π—₯𝗦 Medina
"Sehatmu, Semangat Kerjaku"⁣⁣

πŸ₯ Jl. Raya Wanaraja No. 500, Garut ☎️ (0264) 2448808

#PKRS #promkes #neurologis #RumahSakitMedina #CekKesehatan

Versi asli

Bagikan: